
Trafficking yang sering kita dengar dengan perdagangan perempuan dan anak-anak dibawah umur kini kian menggila. Banyak sudah korban atas tindakan criminal yang dilakukan oleh orang-orang yang berhati “ busuk “. Kejahatan yang satu ini adalah salah satu kejahatan yang marak di Indonesia, dan dengan suksesnya Negara ini menjadi juara kedua atas tindakkan criminal pada kasus trafficking ini, entah apa yang ada dibenak “ pedagang “ manusia ini, mereka hanya mementingkan kepuasan atas hasil kegiatan mereka saja. Kemana hati nurani mereka ?, tidak takutkan mereka akan karam dan dosa yang pasti akan berlaku.
Di Negara Indonesia trafficking banyak terjadi didaerah Sulut ( Sulawesi Utara ) atau Manado, karena perempuan Manado banyak yang mempunyai paras jelita dan factor perekonomian yang lemah juga mendukung sehingga dapa mendorong kasus trafficking ini. Dengan bujukan akan dicarikan pekerjaan yang layak, mereka para kaum perempuan dan anak-anak dibawah umur mau saja ikut dan termakan rayuan. Tapi apa yang mereka dapat., mereka malah menjadi korban trafficking. Korban pembodohan dan pembohonganoleh orang-orang yang “ licik “. Namun ada juga serintil orang yang mencari agen trafficking tersebut, karena membutuhkan uang tapi pekerjaanpun tak mereka dapatkan, maka mereka mencari jalan yang salah itu demi kebutuhan hidupnya.
Selain didaerah manado, kasus ini sering juga dijumpai didaerah Jawa. Mencari korban-korban yang sulit akan perekonomiannya dan dengan motif yang sama pula yaitu “ iming-iming “ akan pekerjaan yang layak dengan upah yang lebih dari cukup. Korban dari kasus ini kebanyakan dari kalangan pelajar SMA. Mereka semua dijual ke luar negeri untuk dijadikan PSK ( Pekerja Seks Komersial ) atau sejenisnya, tanpa bias menolak dan tanpa adanya pilihan untuk menghindar, mereka melakukan pekerjaan itu denagn hati yang tercabik-cabik.
Kasus ini sangat meresahkan warga masyarakat, ketegasan pemerintah yang mereka harapkan dari kasus trafficking ini. Undang-undang mengenai trafficking segera dijalankan dan diberantas semua pelakunya. Penyuluhan tentang kasus ini mungkin dapat sedikit membantu warga agar tidak terjerumus dan salah langkah.
2 comments:
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Posting Komentar